Sosial Ekonomi

Memasuki Liburan NATARU, Mal Malioboro Dipadati Pengunjung

Oleh : Karni Narendra / Jumat, 14 Desember 2018 15:01
Memasuki Liburan NATARU, Mal Malioboro Dipadati Pengunjung
Suasana pengunjung Malioboro Mall saat liburan Nataru/Karni Narendra

Gudeg.net - Memasuki musim liburan Nataru (Natal dan Tahun Baru), berbagai pusat perbelanjaan berlomba-lomba untuk memberikan promo spesial dan bermacam hiburan untuk pengunjungnya.Tidak ketinggalan Mal Malioboro, salah satu pusat perbelanjaan di Jogja yang terhitung lama di Jogja.

Tidak mau ketinggalan dalam melewati liburan ini, Mal Malioboro menyajikan aneka hiburan, berbagai macam promo spesial dari tenant yang ada di sini dan rangkaian agenda kegiatan diantaranya lomba fashion anak, lomba mewarnai, dan yang menjadi highlight liburan akhir tahun ini adalah Lego Creative Station.

Berlokasi di atrium Utara Mal Maliboro, Lego Creative Station dimulai pada 14 Desember 2018 hingga 6 Januari 2019. Event ini menampilkan aneka produk-produk Lego, aneka kompetisi dan permainan kreatif.

Bagi penggemar Lego bisa mengikuti aneka perlombaan Lego, yaitu Speed Building Competition (15&29 Desember 2018 dan 5 Januari 2019) dan Junior Master Building Competition (16 & 30 Desember 2018) untuk kategori peserta berusia 7-12 tahun.

Marketing & Promotion Staff Malioboro Mall Eunike Set Satyarini menjelaskan,"event Lego ini spesial karena baru pertama kali di Jogja, Lego juga identik dengan kreatifitas, karena itu kami ingin mengajak keluarga bisa untuk liburan sekaligus berkreasi. Sekaligus untuk menarik pengunjung.”

Selain event tersebut, Mal Malioboro juga menggelar aneka hiburan seperti DIY Gingerbread Headband, Coloring My Penguin, Sandwich on a stick dan Dice Rolling Game. Adapula kereta mini bagi pengunjung yang ingin berkeliling dalam mini trip.

Setiap tahunnya Mal Malioboro terus berbenah, mulai dari perluasan area mall hingga ke belakang dan penambahan area parkir. Untuk area parkir saat ini menampung 400 motor dan 100 mobil.

Dengan adanya liburan NATARU diharapkan tingkat kunjungan wisatawan ke Mal ini bertambah. Setiap harinya pengunjung yang datang ke mal mulai dari 25.000 hingga 35.000 di hari biasa dan di saat liburan bisa mencapai 60.000 pengunjung/harinya.  

“Prediksi kami dengan adanya liburan ini, pengunjung bisa naik hingga 30 persen,” tutup Ririn.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini