Hiburan

5.000 Penonton Akan Ramaikan BalkonJazz Festival 2019

Oleh : Trida Ch Dachriza / Sabtu, 14 September 2019 04:10
5.000 Penonton Akan Ramaikan BalkonJazz Festival 2019
Dok. Balkonjazz Festival

Gudeg.net—Balkonjazz Festival 2019 siap diselenggarakan hari Sabtu (14/9) di Balkondes (Balai Ekonomi Desa) Tuksongo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Balkonjazz Festival 2019 setidaknya akan diramaikan oleh sebanyak 5.000-an penonton yang berdatangan dari berbagai daerah di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

“Semua persiapan untuk Balkonjazz besok berjalan cukup baik, dan saya tidak menyangka antusias masyarakat untuk gelaran ini lebih besar dari apa yang kami perkirakan sebelumnya,” ujar Inisiator dan Direktur Balkonjazz Festival, Bakkar Wibowo dari Sinergi Nusantara saat jumpa media di Magelang (13/9).

Gelaran ini diharapkan dapat dapat menumbuhkan dan mengembangkan ekonomi warga di area dilaksanakannya Balkonjazz Festival.

Balkondes sendiri memang hadir untuk lebih menyejahterakan warga yang berada di sekitar Kecamatan Borobudur, dengan cara mengembangkan potensi-potensi yang sudah ada.

Balkon Jazz Festival 2019 menampilkan berbagai penampil lokal dan nasional seperti Yura Yunita, Rio Febrian, Payung Teduh, Dialog Dini Hari, Langit Sore, Tashoora, Nostress dan Frau. Acara ini tidak dipungut biaya.

Ari Wulu, Creative Director Balkonjazz Festival 2019 menyampaikan konsep dari tata lokasi memiliki konsep artistik upcycle, di mana panitia merespon apa yang sudah ada dan diwujudkan ke dalam sebuah bentuk yang memiliki nilai tambah. Misal contohnya seperti kotak-kotak kayu yang disusun menjadi sebuah gerbang.

“Di sini Balkondes lantas tidak hanya memberikan modal dalam bentuk materi, namun yang memberikan pengetahuan kepada masyarakatnya untuk mengembangkan kemampuan dan sesuatu yang sudah ada,” ujarnya.

Balkonjazz Festival juga mempersembahkan Pasar Balkon yang berisikan produk pertanian masyarakat, produk makanan lokal, kerajinan tangan dan masih banyak lagi akan ada di Pasar Balkon.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini