Kuliner

Burgerice, Burger dari Nasi Isi Rendang hingga Bulgogi

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Rabu, 14 April 2021 14:28
Burgerice, Burger dari Nasi Isi Rendang hingga Bulgogi

Opor chicken burger - Instagram @burgerice

Gudeg.net - Bila bosan dengan burger biasa, Burgerice bisa menjadi pilihan menarik. Sesuai namanya, di sini, roti burger diganti dengan nasi.

“Nasinya kita pakai beras Jepang, jadi memang lebih lengket, bisa nempel, bisa dicetak kaya bun," kata Dea, dari bagian kitchen Burgerice kepada Gudegnet, Rabu (14/4).

Nuansa Jepang juga dihadirkan dalam interior kedai yang berlokasi di Jalan Jalan STM. Mrican No. 4A, Yogyakarta ini. Begitu sampai, pengunjung akan disambut pintu geser ala Jepang. Meski tak terlalu luas, namun ruang makan terasa nyaman. Pengelola juga menyediakan Wifi.

Ada beragam isian yang ditawarkan di sini. Untuk isian ala Indonesia, ada  rendang, sate, opor, hingga ayam geprek. Tersedia juga isian ala Korea seperti ada Bulgogi, dan Galbi. Di samping itu, ada juga isian Mentai, Salted egg, dan yang lainnya.

Sejauh ini, yang menjadi menu best seller adalah Mentai. "Kaya mayones biasa cuma dia pedes, isiannya ada selada, ayam katsu, spicy mayo, sama nori," terang Dea. 

Untuk Galbi, menurut Dea memiliki cita rasa seperti BBQ namun sedikit lebih manis. "Bulgogi lebih ke pedes," ujarnya. Untuk varian Bulgogi sendiri terdiri dari nasi, selada, daging, bawang bombay, bumbu Bulgogi dan wijen sangrai. Di samping itu, tersedia juga snack, yakni Sweet Potato Fries dan Potato Wedges.  

Menu best seller di resto yang mulai buka sekitar dua bulan lalu ini adalah Mentai dan Bulgogi. Pada menu minuman, ada Thai Tea, Ocha, softdrink, dan yang lainnya.

Menu di sini dapat dinikmati seharga  Rp 22.000-Rp28.000. Selama bulan Ramadan, Burgerice buka setiap hari pukul 10.00-23.30. 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    Surya FM (Your Campus Radio)

    Surya FM (Your Campus Radio)

    Purworejo - FM 100.1 MHz


    SWADESI ADHILOKA

    SWADESI ADHILOKA

    Handayani FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini