Sosial Ekonomi

Pendaftaran Online CPNS Dibuka 4 November

Oleh : Dude / Kamis, 05 November 2015 10:42

Tahun ini, Pemkot Yogyakarta menerapkan sistem penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Setiap pendaftar CPNS diwajibkan untuk melakukan registrasi online terlebih dahulu, setelah itu baru melewati tahap manual selanjutnya.

"Pendaftar tidak bisa langsung mendatfar, harus registrasi online terlebih dahulu pada 4-10 November mendatang. Setelah itu hasil registrasi dicetak," kata Kepala Kepegawaian Daerah Kota Yogyakarta, Tri Widayanto di Balaikota, Rabu (21/10).

Tri menyatakan, setelah pendaftar menyerahkan berkas ke Pusdiklat Depdagri Regional Yogyakarta pada 5-11 November, pengumuman bagi mereka yang lolos seleksi administrasi akan dilakukan pada 13 November.

"Pengumuman bagi mereka yang lolos seleksi administrasi bisa dilihat melalui website CPNSD http://cpnsd2009.jogjakota.go.id atau melalui media cetak," katanya sembari mengatakan pelaksanaan ujian seleksi CPNS akan digelar pada 22 November, dan hasilnya akan diumumkan 7 Desember.

Pemberlakuan sistem online pada pendaftaran CPNS pada tahun ini diharapkan dapat mencetak pegawai Pemkot Yogyakarta yang mengerti teknologi informasi atau tidak gagap teknologi (gaptek).

Pada tahun ini, Pemkot Yogyakarta menyediakan 407 formasi yang terdiri dari 148 formasi guru, 114 formasi kesehatan, 111 bagian teknis, serta 34 untuk formasi pemberkasan bagi CPNS yang berminat mendaftar di lingkungan kerja Pemkot Yogyakarta.

0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini