Sosial Ekonomi

4 Tips Liburan, Jaga Kulit dari Jahatnya Sinar Matahari

Oleh : Budi W / Senin, 19 Desember 2016 16:42
4 Tips Liburan, Jaga Kulit dari Jahatnya Sinar Matahari
dr. Albert Fernandes saaat interview dengan Tim Gudegnet


Yogyakarta, www.gudeg.net - Kuy, liburan telah tiba terutama buat kalian yang suka adventure menuju lokasi wisata yang tak biasa seperti pegunungan, pantai, bahkan ke situs bersejarah yang jarang dijamah oleh wisatawan keluarga. Tim Gudegnet punya tips, yakni cara paling tepat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Berikut tips ini disampaikan oleh dokter estetika spesialis kulit, dr. Albert Fernandes saat mengadakan seminar yang diselenggarakan oleh NMW skin care Yogyakarta.

#1. Perhatikan kulitmu
Pertama, kulit yang sehat dan tidak bisa diketahui dari warna, tekstur dan tingkat kekenyalan. Biat yang suka menantang panasnya sinar matahari, jangan diabaikan 3 ciri kulit tadi. Kulit yang sehat itu memiliki warna yang hampir sama dengan kulit yang ada dibagian dada dan perut (yang tidak terkena sinar matahari). Kemudian, jika dicubit, maka kulit langsung kembali ke posisi semula. Tidak ada wringkle. Secara tekstur, kulit wajib halus, tidak berminyak dan tidak kering. Jika persyaratan ini terpenuhi, maka kuliat kamu sehat!

#2. Aplikasi sunblok minimal 3 jam sekali
Berada dikawasan tropis memiliki tingkat UV A dan UV B yang cukup tinggi. Jika terlalu sering terpapar sinar matahari, maka penyakit kanker kulit siap mengintai kalian. Hal lain yang harus diperhatikan yakni aplikasikan sunblok minimal 3 jam sekali ketika akan bepergian menuju tempat yang panas seperti dataran tinggi atau dikawasan pantai. Pilih sunblok dengan tingkat SPF 50. 

#3. Hindari sinar matahari langsung
Jika kalian tak ingin repot, cara ini mungkin bisa kamu pakai sebagai acuannya. Datang ke lokasi wisata yang sekiranya ambil waktu pagi hari antara jam 06 - 10 pagi. Lantas, bisa juga datang ke tempat wisata pada sore hari seperti jam 15 - 18 sore. Dengan datang pada pagi hari dan sore hari, maka kamu bisa memotong aktivitas seperti tak perlu memakai sunblok. Cukup kenakan jaket, topi, kaus tangan dan sepatu yang menutup kaki secara rapat.

#4. Pilih produk perawatan kulit secara tepat
Jika liburanmu memang benar - benar harus dilakukan dengan merelakan anggota tubuhmu terkena sinar matahari, maka solusi terakhir yakni : pilih ke klinik estetika yang menyediakan konsultasi kecantikan dengan latar belakang dokter estetika yang terpercaya. Setelah berkonsultasi, maka kalian bisa menyaplikasikan produk yang sesuai dengan jenis kulit dan jenis perawatan kulitnya. Pilih klinik estetika yang telah mendapat ijin dari BPOM RI. 

Semoga 4 tips ini bermanfaat untuk menjaga kulitmu dari sinar matahari ya!


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini