Tips Hari Ini

Tips Memilih Parfum yang Tepat untuk ke Kantor

Oleh : Hanun W / Rabu, 12 April 2017 13:30
Tips Memilih Parfum yang Tepat untuk ke Kantor
Ilustrasi Parfum- Gudegnet/ Raliyanto Budi W

 

Yogyakarta, www.gudeg.net – Parfum lama sudah habis dan anda berencana membeli parfum baru untuk digunakan di kantor? Untuk membeli parfum yang tepat, yuk coba intip tips di bawah ini.

#1 Wangi yang Membuat Fokus

Pilih wangi parfum yang menambah mood dalam bekerja. Pilihan wangi parfum yang tepat juga dapat mempengaruhi daya fokus anda. Ada sejumlah wangi parfum yang bisa anda pilih seperti wangi peppermint dan wangi bunga.

#2 Hindari Wangi Seksi

Parfum dengan wangi seksi kurang cocok untuk dipakai sehari-hari. Untuk keseharian anda pilihlah parfum dengan wangi yang lembut dan segar seperti  citrus, green tea,  apel, mint, white florals, wood dan lain sebagainya.

#3 Parfum Jenis Eau de Parfum, Eau de Toilette atau Eau de Cologne

Tiap orang mempunyai selera yang berbeda-beda, begitu juga dengan tiap jenis parfum yang memiliki karakternya masing-masing. Namun jenis Eau de Parfum paling cocok digunakan dalam aktivitas keseharian anda karena wanginya yang awet sehingga anda tidak perlu menyemprotkan parfum secara berulang-ulang.

#4 Say No to Solid Perfume and Perfume Oil

Sebaiknya hindari parfum jenis ini karena selain formulanya yang cenderung waxy dan oily, penggunaan solid perfume dan perfume oil berpotensi meninggalkan noda pada baju yang anda kenakan.  


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini