Kuliner

Kenali Teh Lebih Dalam di Lokalti Gemawang

Oleh : Trida Ch Dachriza / Senin, 06 Agustus 2018 12:19
Kenali Teh Lebih Dalam di Lokalti Gemawang
Teh Lik Yadi Lokalti-Gudegnet/Trida


Gudeg.net— Ditengah-tengah demam kopi yang sedang melanda, hadir sebuah kedai teh sederhana bernama Lokalti. Sajiannya, tentu saja hanya teh, dan beberapa makanan ringan teman minum teh. Orang yang bukan pecinta teh, mungkin tidak banyak mengetahui seluk beluk teh. Padahal teh adalah salah satu minuman yang populer untuk menemani makan berat, atau sekadar kongko-kongko bersama keluarga atau orang terdekat.

Kebanyakan masyarakat tidak menyadari kalau teh pun, seperti kopi, punya origin, atau asal yang berbeda-beda. Rasanya pun berbeda-beda. Banyak hal yang menjadi faktor penentu rasa teh. Faktor-faktor ini antara lain; petikan ke berapa, processing, dipetik dengan tangan atau mesin, musim saat dipetik, di mana teh tersebut di tanam, dan ketinggian daratan lokasi penanaman.

“Sedang teh juga kan ada grade-nya,” ujar Hilmi, barista teh di Lokalti. Di Lokalti sendiri, menyediakan kurang lebih 20 jenis teh. Termasuk, White Tea, Teh Naga, Teh Rempah, Teh Tarik, Teh Susu, Teh Poci Lik Sadi, dan masih banyak lainnya. Yang menjadi favorit pelanggan adalah Teh Naga, karena aromanya yang wangi dan rasanya yang memiliki note vanila yang kuat. Hilmi sendiri memfavoritkan, dan merekomendasikan White Tea.

White Tea atau teh putih sendiri adalah varian paling halus dari jenis teh. Hal ini disebabkan karena teh putih sangat minim proses. Teh jenis ini dipanen bahkan sebelum daunnya membuka. Pucuk daun teh ini lalu dikeringkan seusai dipetik tanpa disangrai maupun dioksidasi. Jika melihat bentuk sebelum diseduh nampak seperti gulungan-gulungan kecil berwarna keputihan. Di sini, kita bisa menikmati Teh Putih dengan harga Rp 16.000.

Untuk penggemar teh rempah, Lokalti menyediakan berbagai rempah untuk dicampur bersama teh yang kita nikmati. Rempah yang disediakan ada jahe, kapulaga, secang, cengkeh, kayu manis. Untuk rempah, disarankan untuk memilih maksimal tiga jenis rempah untuk menghindari rasa yang ‘berkelahi’.

“Saya sarankan sih, maksimal tiga. Biar gak berantem rasanya. Yang reccomnended itu campuran jahe dan kayu manis. Biar pedas dan manis. Itu favorit juga,” cerita Hilmi lagi.

Sedangkan untuk varian yang paling jarang ada, kita bisa mencoba Teh Goro-Goro. Teh ini mempunya karakter rasa yang sangat strong. Rasa yang strong maksudnya, kita akan mendapati teh ini pahit dan sangat sepat. Mungkin lebih cocok untuk orang yang benar-benar suka dengan rasa teh yang kuat.

Untuk varian minuman teh, yang favorit di Lokalti adalah Teh Susu. Banyak yang salah memahami jika Teh Susu sama dengan Teh Tarik. Padahal kenyataannya tidak. Lokalti memiliki dua jenis minuman teh ini. “Teh tarik memakai teh yang berbeda. Biar balance dengan susu, harus agak ringan. Karena setelah ditarik, teh rasanya akan semakin sepat. Kalau teh susu, susunya lebih banyak,” jelas Hilmi.

Sama seperti kopi, teh sebenarnya lebih baik dinikmati panas. Apalagi untuk orang yang ingin mengetahui perbedaan rasa dan karakter daun teh. Di Lokalti, kita bisa meminta untuk direkomendasikan teh yang akan dicocokkan dengan kebiasaan minum teh kita sehari-hari. Jangan ragu untuk bertanya di sini.

Lokalti di Gemawang sendiri sudah cabang ke-3. Sebelumya, kedai teh ini sudah buka di Taman Kuliner Condong Catur, dan Loop Station. Di Loop Station nama kedai ini diganti menjadi Jogja Tea Room.

Buka dari pukul 17.00-24.00 WIB, Lokalti memiliki berbagai Signature Tea yang dibedakan menurut kekuatan rasa teh. Dari yang paling strong, ada Mantan Manten, Lik Yadi, Mba Winarsih, Spesial Solo, dan Spesial Poci. Kita juga dapat menikmati metode dan penyajian teh yang berbeda-beda.

Berlokasi di Jl. Selokan Mataram, Kutu Dukuh, Sinduadi, harga yang kita bayarkan berkisar di Rp 6.000 – Rp 16.000. Untuk snack dapat dinikmati dari harga Rp 2.500 – Rp 6.000.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini